Web-Blog Edukasi


Pasca Kata:

Aku hanyalah orang biasa yang mencoba memberi kontribusi untuk orang-orang disekitarku, yang aku kenal maupun tidak, yang aku tidaklah mengharapkan apa-apa kecuali cukuplah keridha'an-Nya. Dialah Allah, Sang sebaik-baik pencipta, yang telah memberi keindahan dalam hidupku untuk berbagi. Betapa indahnya pengajarannya dalam ayat-ayat Kauniah dan Qur'aniyah yang ada didalam dan disekitar hidupku. Alhamdulillah! Ya Allah, izinkan aku untuk selalu tersenyum dalam keharibaan-Mu....

Translator:

If you feel difficult to understand the text above, let's choose the another language!
Good Luck! Hope You will feel so satisfied! Have a nice traveling without moving!

Halaman

Analisa Sains & Ekonomis Bluetooth USB Extecgo BUA-388 produk dari Alnect Komputer



Bluetooth adalah spesifikasi industri untuk jaringan kawasan pribadi (personal area networks atau PAN) tanpa kabel. Bluetooth menghubungkan dan dapat dipakai untuk melakukan tukar-menukar informasi di antara peralatan-peralatan. Spesifiksi dari peralatan Bluetooth ini dikembangkan dan didistribusikan oleh kelompok Bluetooth Special Interest Group. Bluetooth beroperasi dalam pita frekuensi 2,4 Ghz dengan menggunakan sebuah frequency hopping traceiver yang mampu menyediakan layanan komunikasi data dan suara secara real time antara host-host bluetooth dengan jarak terbatas.Kelemahan teknologi ini adalah jangkauannya yang pendek dan kemampuan transfer data yang rendah.

Nama "bluetooth" berasal dari nama raja di akhir abad sepuluh, Harald Blatand yang di Inggris juga dijuluki Harald Bluetooth kemungkinan karena memang giginya berwarna gelap. Ia adalah raja Denmark yang telah berhasil menyatukan suku-suku yang sebelumnya berperang, termasuk suku dari wilayah yang sekarang bernama Norwegia dan Swedia. Bahkan wilayah Scania di Swedia, tempat teknologi bluetooth ini ditemukan juga termasuk daerah kekuasaannya. Kemampuan raja itu sebagai pemersatu juga mirip dengan teknologi bluetooth sekarang yang bisa menghubungkan berbagai peralatan seperti komputer personal dan telepon genggam.

Sedangkan logo bluetooth berasal dari penyatuan dua huruf Jerman yang analog dengan huruf H dan B (singkatan dari Harald Bluetooth), yaitu (Hagall) dan (Berkanan) yang kemudian digabungkan.

Salah satu produk yang menawarkan konektivitas bluetooth yang maksimal adalah dengan harga hemat adalah Bluetooth USB Extecgo BUA-388 produk dari Alnect Komputer.


Pruduk ini memiliki kriteria:
Bluetooth keluaran Extecgo yang memiliki desain transparan. Perangkat ini menghubungkan PC atau Notebook ke perangkat mobile seperti handphone, printer, headset, dan kamera digital yang tentunya sudah mendukung konektivitas bluetooth. Selengkapnya:

Interface

High Speed USB 2.0 UHCI/OHCI

Bluetooth Spesification

V2.0 Compliant

Basic Used For

Networking, Dial-Up, Fax, LAN Access

Data Transfer Rate

Up to 3 Mbps

Efective Range

0 ~ 100 meter

Frequency Range

ISM band, 2400 - 2483.5 MHz

Maximum Output Power

Class 1 (100 mW (20 dBm))

Modulation

GFSK, Bandwidth Time 0.5, Modulation Index (0.28 ~ 0.35)

Actual Sensitivity Level

-70 dBm pada BER 0,1%

Spurious Emission

(30 MHz~1 GHz = -57 dBm) (1 GHz~12.75 GHz = -47 dBm)

Max. usable level

-20 dBm, BER : 0,1%

Bluetooth Core Protocols

Baseband, LMP, L2CAP, SDP

Cable Replacement Protocol

RFCOMM

Telephony Control Protocols

TCS Binary, AT-commands

Adopted Protocols

PPP, UDP/TCP/IP, OBEX, WAP, vCard, vCal, IrMC, WAE

Plug and Play Capability

Zero Driver Technology (No Drivers Require)

Operating System Support

Windows XP, Vista

Safety, Emission and others

CE, FCC, Compliant with RoHS

Dimension (WHD)

(54.1 x 16.6 x 9.6) mm

Weight

7 gram

Alnect Care Warranty

7 Hari

Standard Warranty

No Standard Warranty


Harga yang ditawarkanpun terjangkau, hanya dengan merogoh kocek Rp. 39.000, 00 kita sudah bisa menikmati beragam aktivitas transver data via bluotooth antar komputer dengan HP tercinta kita, antar laptop dengan PC, ataupun antar laptop dengan laptop dalam bermain game.

Bagaimanakah capability Bluotooth ini dibandingkan dengan bluotooth pada umumnya? Jelas, bisa dilihat pada karakteristik dasar bluotooth dibawah ini:


Parameter

Spesifikasi

Transmiter

(Tergantung Produk)

Frekuensi

ISM band, 2400 - 2483.5 MHz (mayoritas), untuk beberapa negara mempunyai batasan frekuensi sendiri (lihat tabel 2), spasi kanal 1 MHz.

Maksimum Output Power

Power class 1 : 100 mW (20 dBm)Power class 2 : 2.5 mW (4 dBm)Power class 3 : 1 mW (0 dBm)

Modulasi

GFSK (Gaussian Frequency Shift Keying), Bandwidth Time : 0,5; Modulation Index : 0.28 sampai dengan 0.35.

Out of band Spurious Emission

30 MHz - 1 GHz : -36 dBm (operation mode), -57 dBm (idle mode)1 GHz – 12.75 GHz: -30 dBm (operation mode), -47 dBm (idle mode)1.8 GHz – 1.9 GHz: -47 dBm (operation mode), -47 dBm (idle mode)5.15 GHz –5.3 GHz: -47 dBm (operation mode), -47 dBm (idle mode)

Receiver


Actual Sensitivity Level

-70 dBm pada BER 0,1%.

Spurious Emission

30 MHz - 1 GHz : -57 dBm1 GHz – 12.75 GHz : -47 dBm

Max. usable level

-20 dBm, BER : 0,1%



Protokol bluetooth menggunakan sebuah kombinasi antara circuit switching dan packet switching. Bluetooth dapat mendukung sebuah kanal data asinkron, tiga kanal suara sinkron simultan atau sebuah kanal dimana secara bersamaan mendukung layanan data asinkron dan suara sinkron. Setiap kanal suara mendukung sebuah kanal suara sinkron 64 kb/s. Kanal asinkron dapat mendukung kecepatan maksimal 723,2 kb/s asimetris, dimana untuk arah sebaliknya dapat mendukung sampai dengan kecepatan 57,6 kb/s. Sedangkan untuk mode simetris dapat mendukung sampai dengan kecepatan 433,9 kb/s.

Akan tetapi, sebagai pelanggan, ada baiknya kita juga berhati-hati dalam memilih produk agar kita tidak menyesal dikemudian hari. Ini tips membeli bluotooth yang baik:


  • Komputernya apakah laptop atau desktop (PC) ?
  • Kemudian Sistem Operasi yang digunakan apa? Windows XP/Vista/Linux?
  • Sebaiknya sebelum membeli komponen bluetooth dipastikan compatible dengan sistem oprasi yang komputer anda gunakan atau tidak.
  • Saran saya belilah bluetooth yang ada garansinya. Walaupun murah tetapi asal ada garansi kan bisa dikembalikan. Karena dari pengalaman saya walaupun bluetooth merk tidak terkenal dan murah dapat digunakan seperti biasa.
  • Ketersediaan CD driver yang sesuai dengan operating sistem Anda
  • Biasanya bluetooth berbentuk sepeti flashdisk jadi tinggal colok ke port USB anda
  • Setelah mengenali adanya hardware baru masukkan CD dan ikuti langkah2 untuk menginstal hardware baru
  • Restart kemudian bluetooth anda dapat digunakan
  • Apabila pada saat pembelian tidak terdapat CD Driver atau hilang silakan search saja driver (merk bluetooth) beserta serinya
  • Biasanya ada semacam software yang terinstal silakan jalankan
  • Software tersebut akan mengenali device/perangkat apa saja yang bluetooth nya aktif dan berada dalam jangkauan
Demikian tulisan ini. Semoga dapat bermanfaat bagi pembaca dalam mempertimbangkan pembelian perangkat Bluotooth. Dan penulis analisa bahwa pemakaian Bluetooth USB Extecgo BUA-388 produk dari Alnect Komputer sangat baik untuk pembaca sekalian. Buktikanlah!




Alnect computer Blog Contest









Comments :

6 komentar to “Analisa Sains & Ekonomis Bluetooth USB Extecgo BUA-388 produk dari Alnect Komputer”

Stop Dreaming Start Action mengatakan...
on 

Selamat ya mas. Alhamdulillah, saya juga mendapat hadiah flashdisk 2 GB. Salam kenal juga mas.

skebber mengatakan...
on 

bagus bro artikel..
selamat ya dapat Barang gratisan ..
salam kenal..

Tongkonan mengatakan...
on 

Selamat bro! reviewnya sudah berhasil memenangkan Flashdisk 8 GB. :)

Anonim mengatakan...
on 

I can believe to you :)

Anonim mengatakan...
on 

I apologise, but, in my opinion, you are mistaken. I can defend the position. Write to me in PM, we will talk.

Anonim mengatakan...
on 

Thanks for the valuable information. I have used it.

Terima Kasih Atas Kunjungan Anda!
 

Copyright © 2010 by ELHOBELA Web-Blog Edukasi ELHOBELA Design by Abdus Solihin